Rembug Guyub Pembahasan Sedekah Bumi Pondowan

  • Jun 26, 2019
  • pondowan

PONDOWAN, Selasa 25 Juni 2019 Pemdes Pondowan Bersama BPD dan Lembaga Desa yang guyub rukun berkumpul bersama dalam rangka pembahasan Sedekah Bumi. Pertemuan malam ini pembentukan Kepanitiaan yang di buka kepala desa ibu Endang Sawitri W, SH. Setelah itu dalam Pembentukan Kepanitiaan dipimpin SUWANTO, S. Pd. Selaku ketua LPMD. [caption id="attachment_1398" align="aligncenter" width="300"] Kades, ketua LPMD, Panitia Sedekah bumi[/caption] Panitia yang terbentuk merupakan dari semua unsur perangkat desa, PKK, BPD, dan Lembaga yang hadir. Sekaligus Panitia terpilih juga langsung menentukan anggaran dan kegiatan sedekah bumi 2019. Kegiatan sedekah bumi tahun ini, Desa Pondowan membentuk kepanitiaan induk yang ada di desa dan Unit-unit yang ada di Dukuh-dukuh, sehingga kegiatan bisa diatur, tidak bebarengan serta satu administrasi yang sama, sehingga dalam kepengurusan perizinan lebih mudah. Sedekah bumi ini merupakan adat turun menurun yang perlu dilestarikan. Selain itu juga momentum untuk membangun desa, guyub rukun, dan meluapkan rasa syukur kepada sang Pencipta alam semesta ALLAH SWT. [caption id="attachment_1400" align="aligncenter" width="300"] Guyub rukun Pemdes dan Lembaga Desa[/caption] Mudah-mudahan dengan sedekah bumi ini desa Pondowan masyarakatnya tentrem ayem sejahtera, murah pangan murah sandang,  dan tetap selalu dalam lindungan Allah SWT. A miin. (Awe).